Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Bupati Garut Akui Andil Warga Muhammadiyah dalam Pembangunan di Daerah

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Minggu, 21 Mei 2023, 01:42 WIB
Bupati Garut Akui Andil Warga Muhammadiyah dalam Pembangunan di Daerah
Bupati Garut, Rudi Gunawan, memuji kontribusi warga Muhammadiyah dalam pembangunan di wilayahnya/RMOLJabar
rmol news logo Kader dan simpatisan Muhammadiyah selalu terlibat dalam setiap program pembangunan di daerah. Bahkan, di mata Bupati Garut, Rudi Gunawan, partisipasi warga Muhammadiyah dalam pembangunan di daerahnya luar biasa.

Pujian itu disampaikan Bupati saat membuka Musyawarah Daerah Muhammadiyah Garut ke-14 2023, di Kampung Bayubud, Kecamatan Wanaraja, Kabupaten Garut, Sabtu (20/5) bersama Wakil Bupati Helmi Budiman. Acara ini mengusung tema "Memajukan Garut Mencerahkan Semesta".

"Kiprah Muhammadiyah sangatlah luar biasa dalam setiap derap pembangunan di republik ini, termasuk di Kabupaten Garut. Di semua bidang pasti ada andil dari orang Muhammadiyah," kata politikus Partai Gerindra itu, dikutip Kantor Berita RMOLJabar.

Rudi mengaku bila dirinya punya hubungan khusus dengan Muhammadiyah.

"Saya besanan dengan putra cucu Kiai Ahmad Dahlan dari Jogokariyan Jogjakarta, Jadi saya memiliki pertalian keluarga dengan pendiri Muhammadiyah," jelasnya.

Sebagai bagian dari sinergi Pemkab Garut dengan Muhammadiyah, Bupati Rudi  memberikan bantuan untuk Aisiyah Kabupaten Garut berupa 1 unit mobil operasional. Selain itu Bupati pun menyerahkan sertifikat wakaf tanah dari donatur untuk Muhammadiyah Garut.

"Saya ucapkan terima kasih buat seluruh warga Muhammadiyah Garut atas segala kiprahnya untuk membangun Kabupaten Garut di semua bidang. Saya harap ini menjadi motivasi buat warga Muhammadiyah supaya tetap berperan dalam pembangunan Kabupaten Garut di segala bidang," tuturnya.

"Saya percaya, bersama Muhammadiyah Pemda bisa segera mewujudkan Kabupaten Garut yang maju , mandiri, taqwa, sejahtera dan berwawasan lingkungan," pungkas Rudi. rmol news logo article
EDITOR: AGUS DWI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA