Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Pj Bupati OKU Minta Pedagang Takjil Tak Pakai Pengawet

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/idham-anhari-1'>IDHAM ANHARI</a>
LAPORAN: IDHAM ANHARI
  • Jumat, 24 Maret 2023, 05:50 WIB
Pj Bupati OKU Minta Pedagang Takjil Tak Pakai Pengawet
Pj Bupati OKU, H Teddy Meilwansyah bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), secara resmi membuka Pasar Bedug Ramadhan /RMOLSumsel
rmol news logo   Pj Bupati OKU H Teddy Meilwansyah bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), secara resmi membuka Pasar Bedug Ramadhan 1444 hijriyah, Kamis (23/3).

Dalam kesempatan itu, Teddy mengatakan, jika Pasar Bedug kali ini sudah tahun kedua di masa pandemi Covid-19.

“Alhamdulillah, tahun ini tidak ada PPKM, sehingga kita leluasa membuka Pasar Bedug dan kegiatan yang berkerumun lainnya,” kata Teddy dikutip dari Kantor Berita RMOLSumsel.

Dirinya berharap, dengan dibukanya Pasar Bedug ini menjadi perputaran ekonomi masyarakat di Kabupaten OKU.

“Jika masyarakat tak sempat membuat hidangan berbuka dan ingin praktis, ya di sini tempatnya,” ujarnya.

Selain itu, Pj Bupati OKU juga meminta kepada pedagang di Pasar Bedug agar tak menggunakan bahan makanan yang dapat membahayakan kesehatan seperti zat pewarna dan bahan pengawet.

“Kami akan bekerjasama dengan BPOM Provinsi Sumsel untuk melakukan sidak ke pelaku UMKM yang berjualan di Pasar Bedug. Supaya kami menjamin kesehatan masyarakat Baturaja yang ini belanja di Pasar Bedug,” pungkasnya. rmol news logo article

EDITOR: IDHAM ANHARI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA