Bersama Pangdam V/Brawijaya, Mayjen TNI Farid Makruf dan Kapolda Jatim, Irjen Pol Toni Harmanto, Khofifah datang guna memastikan kondisi dan memetakan kebutuhan bagi masyarakat yang terdampak.
Khofifah menyempatkan berbincang, menyapa dan mendengarkan keluh kesah warga yang rumahnya terdampak banjir, tepatnya di Kawasan Rong Tengah, Kecamatan Sampang.
Selanjutnya, Khofifah juga meninjau Pondok Pesantren Assirojiyyah Sampang, yang berada tak jauh dari lokasi sebelumnya. Di titik tersebut, genangan air juga tampak telah surut.
Usai meninjau dampak banjir di PP Assirojiyah dan Dapur Umum, Gubernur Khofifah juga memberikan santunan sebagai bentuk takziyah bagi salah satu korban meninggal, yakni Muhammad Romli (27), akibat tersengat listrik saat banjir terjadi di Kabupaten Sampang.
“Terima kasih Ibu Gubernur atas bantuan yang diberikan. Kami mohon doanya agar almarhum diterima di sisi terbaik Allah SWT,†kata Isrofil mewakili keluarga seperti diberitakan
Kantor Berita RMOLJatim.
Melalui BPBD Jatim, Khofifah juga memberikan beberapa bantuan diantaranya ratusan sembako, beras 300 kg, mie instant 50 karton, minyak goreng 60 Liter, sarden 230 kaleng, 50 selimut, 50 sarung, terpal 20 Lembar, serta uang tunai.
Adapun penyebab dari banjir yang terjadi di Kabupaten Sampang yakni merupakan luapan dari beberapa sungai diantaranya Sungai Panyepen, Sungai Banyumas, dan Sungai Kemuning Sampang.
Saat ini kondisi lokasi banjir di Kabupaten Sampang Senin siang, terpantau surut. Adapun beberapa lokasi di Kecamatan Sampang yang terdampak yakni di 9 desa dan kelurahan.
BERITA TERKAIT: