RSUP Persahabatan Pulangkan 14 Pasien Yang Miliki Gejala Infeksi Virus Corona

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-satryo-1'>AHMAD SATRYO</a>
LAPORAN: AHMAD SATRYO
  • Selasa, 10 Maret 2020, 14:57 WIB
RSUP Persahabatan Pulangkan 14 Pasien Yang Miliki Gejala Infeksi Virus Corona
RSUP Persahabatan/Net
rmol news logo Jumlah pasien yang diduga terjangkit virus cotona baru (Covid-19) dan telah dirawat Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Persahabatan, Pulogadung, Jakarta Timur, mulai Selasa (3/3) lalu hingga Selasa (10/3) hari ini sudah sebanyak 27 orang.

Dari jumlah tersebut, 5 pasien dinyatakan positif terjangkit corona dan masih dirawat di ruangan isolasi. Kemudian, 8 orang masih berstatus dirawat sebagai Pasien Dalam Pengawasan (PDP). Sementara 14 orang dinyatakan negatif corona dan sudah dipulangkan.

"Dari 27 pasien yang kita tangani, hari ini sisa 13, jadi yang lainnya itu (14 pasien) sudah dipulangkan dengan kondisi baik dan hasilnya negatif (COVID-19)," kata Direktur Utama RSUP Persahabatan, Rita Rogayah, saat jumpa pers di RSUP Persahabatan, Pulo Gadung, Jakarta Timut, Selasa (10/3).

"Hari ini (keluar hadil pemeriksaan spesimen) sembilan (pasien) negatif dan sudah pulang," sambungnya.

Adapun untuk pasien yang dilaporkan masih terinfeksi corona, disebutkan Rita Rogayah, terdiri dari kasus 5 yang berusia 36 tahun, kasus 6 yang berusia 56 tahun, kasus 14 yang berusia 50 tahun, kasus 18 yang berusia 55 tahun, dan kasus 19 yang berusia 40 tahun.

Sementara untuk 5 pasien yang dirawat di RSUP Persahabatan ini dinyatakan positif pada waktu yang berbeda. Untuk dua pasien pertama diumumkan pada Minggu lalu (8/3). Kemudian, untuk tiga pasien selanjutnya diumumkan pada Senin kemarin (9/3).

"Kemarin sudah didapatkan hasil lima negatif," tegas Rita Rogayah.

Di sisi lain, untuk 8 pasien yang bersatus PDP di RSUP Persahabatan masih menunggu hasil uji laboratorium. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA