Proses Evakuasi KRL Anjlok Terus Berjalan Di Tengah Hujan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Minggu, 10 Maret 2019, 14:53 WIB
Proses Evakuasi KRL Anjlok Terus Berjalan Di Tengah Hujan
Foto: RMOL
rmol news logo Hujan cukup deras mengiringi proses pemotongan kabel listrik aliran atas yang menimpa gerbong kereta commuter line (KRL) yang anjlok di perlintasan rel Kebon Pedes, Tanah Sereal, Bogor.

Pantauan Kantor Berita Politik RMOL, siang ini (Minggu, 10/3), hingga hujan reda proses evakuasi terus berlangsung.

KA NR atau kereta api penolong juga telah menarik gerbong-gerbong kereta yang selamat menuju Stasiun Cilebut.

Sementara itu lalu lintas kendaraan di Jalan Pemuda, tepatnya di depan pintu perlintasan KA Kebon Pedes,  masih tersendat. Selain karena adanya kendaran yang parkir juga kerumunan masyarakat ingin melihat langsung TKP.

Banyak warga melintasi rel sekadar ingin mengabadikan foto atau bertanya kepada petugas yang berjaga.

Petugas kepolisian sudah memasang police line di sekeliling area anjloknya KRL.

Kereta Api 1722 jurusan Jatinega menuju Bogor anjlok saat melintas di dekat pintu perlintasan rel di Kebon Pedes, Bogor pada pagi tadi pukul 10.16 WIB. 17 korban terluka dalam kejadian nahas tersebut kini menjalani perawatan di rumah sakit juga ada di pos kesehatan terdekat.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA