Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Keluarga Hingga Warga Rempoa Turut Diperiksa Kasus Kematian Imam Masykur

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/bonfilio-mahendra-1'>BONFILIO MAHENDRA</a>
LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA
  • Selasa, 29 Agustus 2023, 17:31 WIB
Keluarga Hingga Warga Rempoa Turut Diperiksa Kasus Kematian Imam Masykur
Tersangka penganiayaan dan pembunuhan Imam Masykur, Praka Riswandi Manik/Net
rmol news logo Polisi Militer Kodam Jayakarta (Pomdam Jaya) tengah memeriksa sejumlah saksi terkait kasus dugaan penculikan berujung pembunuhan terhadap pemuda Aceh, Imam Masykur (25).

Komandan Pomdam (Danpomdam) Jaya Kolonel Cpm Irsyad Hamdie Bey Anwar menjelaskan bahwa total saksi yang diperiksa berjumlah 8 orang.

Selain keluarga, Irsyad juga menyebut pihaknya memeriksa sejumlah saksi mata yang turut melihat dan menghalau aksi dugaan tindak pidana penculikan terjadi di lokasi, yakni di wilayah Rempoa, Ciputat, Tangerang Selatan.

“Jadi mereka (pelaku) ini datang kemudian berusaha mengambil korban, tapi sebelumnya warga sekitar toko mencoba memberikan perlawanan. Ada 3 orang yang kita periksa," kata Irsyad.

Dari hasil pemeriksaan sementara, Pomdam Jaya menyebut aksi dugaan penganiayaan dilakukan tiga prajurit dan satu warga sipil.

Mereka adalah Praka RM yang merupakan Anggota Batalyon Pengawal Protokoler Kenegaraan; Praka HS Anggota Direktorat Topografi TNI Angkatan Darat; Praka J Anggota TNI di Kodam Iskandar Muda; dan MS kakak ipar dari Praka RM.

Ketiga pelaku telah ditahan di Pomdam Jaya dan untuk MS diserahkan ke Polda Metro Jaya.

Sementara itu, pihak Pomdam Jaya belum menyebut secara jelas motif penganiayaan terjadi. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA