Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Majelis Hakim ke Johnny Plate: Pengadilan Ini Bukan Alat Politik!

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/bonfilio-mahendra-1'>BONFILIO MAHENDRA</a>
LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA
  • Selasa, 04 Juli 2023, 19:29 WIB
Majelis Hakim ke Johnny Plate: Pengadilan Ini Bukan Alat Politik<i>!</i>
Mantan Menkominfo, Johnny G Plate menjalani sidang eksepsi di Pengadilan Tipikor, Jakarta Pusat, Selasa, 4 Juli 2023/RMOL
rmol news logo Peradilan kasus dugaan korupsi BTS 4G Bakti Kominfo dipastikan akan ditegakkan berdasarkan fakta hukum dan jauh dari tendensi politik.

Hal tersebut disampaikan Majelis Hakim Pengadilan Tipikor, Jakarta Pusat usai mendengarkan pembacaan eksepsi terdakwa Johnny G Plate, Selasa (4/7).

"Di awal uraian eksepsi, anda singgung seolah-olah saudara itu dicari-cari kesalahannya. Di sini untuk saudara tahu saja, sidang ini tidak terpengaruh apa-apa. Kami tidak ada tendensi politik apa-apa, kami bebas dari masalah politik," kata salah satu Majelis Hakim, Fahzal di Pengadilan Tipikor, Jakarta Pusat.

Terlihat dari belakang, gestur tubuh Johnny menanggukan kepala seolah mengerti apa yang dikatakan Hakim Fahzal.

Tak sampai membalas, Fahzal kembali berbicara dan meminta Johnny G Plate tidak menghubungkan proses persidangan dengan urusan politik.

"Jangan saudara nanti beranggapan pengadilan ini juga alat politik, tidak. Lembaga yudikatif terbebas dari semuanya itu," tegasnya.

Usai pembacaan eksepsi, sidang Johnny G Plate akan kembali dilanjutkan pada Selasa mendatang (11/7) dengan agenda jawaban dari Jaksa Penuntut Umum atas eksepsi terdakwa. rmol news logo article
EDITOR: DIKI TRIANTO

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA