Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Putin Tidak Yakin Trump Aman Setelah Menang Pilpres

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/hani-fatunnisa-1'>HANI FATUNNISA</a>
LAPORAN: HANI FATUNNISA
  • Jumat, 29 November 2024, 15:20 WIB
Putin Tidak Yakin Trump Aman Setelah Menang Pilpres
Presiden Rusia, Vladimir Putin dan presiden terpilih AS, Donald Trump/Net
rmol news logo Kemenangan Donald Trump dalam pemilihan Presiden bulan ini tidak bisa menjamin keselamatannya dari berbagai upaya percobaan pembunuhan lanjutan. 

Hal itu disampaikan oleh Presiden Rusia Vladimir Putin dalam sebuah pernyataan yang dikutip dari Reuters pada Jumat, 29 November 2024. 

Putin menilai kondisi Trump saat ini tidak aman, merujuk pada berbagai upaya penembakan yang menyasar dirinya selama kampanye. 

"Omong-omong, menurut saya, dia tidak aman sekarang,” kata Putin. 

Putin berharap Trump lebih pintar dan berhati-hati dengan setiap ancaman tidak terduga yang menghampirinya.

“Sayangnya, berbagai kejadian telah terjadi dalam sejarah Amerika. Saya pikir dia (Trump) cerdas dan saya harap dia berhati-hati dan memahami hal ini," ujarnya. 

Berbicara tentang perkembangan perang Ukraina, Putin berspekulasi bahwa hal itu bisa menjadi taktik yang bisa didiskusikan dengan Trump. 

"Trump akan menemukan solusinya dan Moskow siap untuk berdialog," ungkap Putin.

Telinga Trump terluka akibat tembakkan selama kampanye di Pennsylvania Juli lalu. Dalam insiden terpisah pada bulan September, seorang pria didakwa melakukan percobaan pembunuhan setelah diduga memegang senapan dan menguntit Trump di salah satu lapangan golf di Florida.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA