Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Mantan PM Mahathir Kembali Dirawat di Rumah Sakit

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/hani-fatunnisa-1'>HANI FATUNNISA</a>
LAPORAN: HANI FATUNNISA
  • Rabu, 14 Februari 2024, 12:11 WIB
Mantan PM Mahathir Kembali Dirawat di Rumah Sakit
Mantan Perdana Menteri Malaysia, Mahathir Mohamad/Net
rmol news logo Kondisi kesehatan Mantan perdana menteri Malaysia, Mahathir Mohamad, yang berusia 98 tahun dikabarkan kembali memburuk.

Dikutip dari CNA News pada Rabu (14/2), Mahathir saat ini tengah menjalani perawatan di rumah sakit National Heart Institute sejak 26 Januari.

Dalam beberapa tahun terakhir, Mahathir telah keluar masuk rumah sakit. Dia mempunyai riwayat masalah jantung dan telah menjalani operasi bypass.

"Mantan perdana menteri Malaysia Mahathir Mohamad, kemtelah dirawat di rumah sakit lagi," ungkap pengacaranya.

Dikatakan, karena kondisi kesehatan yang memburuk, Mahathir terpaksa menunda proses pengadilan hingga 19 Juli mendatang.

Mahathir dijadwalkan menghadiri sidang pengadilan terkait gugatannya terhadap Wakil Perdana Menteri Ahmad Zahid Hamidi atas kasus pencemaran nama baik.

Gugatan itu telah diajukan sejak Juli 2022, dengan Mahathir menuduh Zahid memfitnahnya saat pertemuan divisi UMNO.

Dalam pernyataan tuntutannya, Mahathir menuduh komentar Ahmad Zahid dimaksudkan untuk menyiratkan bahwa ia tidak terlahir sebagai orang Melayu atau Muslim dan nama aslinya adalah Mahathir putra Iskandar Kutty. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA