Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Terus Dukung Palestina, Indonesia Naikkan Kontribusi ke UNRWA Hingga Tiga Kali Lipat

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/hani-fatunnisa-1'>HANI FATUNNISA</a>
LAPORAN: HANI FATUNNISA
  • Kamis, 14 Desember 2023, 15:00 WIB
Terus Dukung Palestina, Indonesia Naikkan Kontribusi ke UNRWA Hingga Tiga Kali Lipat
Menteri Luar Negeri Retno Marsudi/Net
rmol news logo Menteri Luar Negeri Retno Marsudi kembali menyuarakan dukungan dan solidaritas Indonesia untuk kemerdekaan Palestina di forum-forum internasional.

Dalam pertemuannya dengan Komisioner Jenderal United Nations Relief and Works Agency (UNRWA) di Jenewa pada Rabu (13/12), Retmo membahas situasi kemanusiaan di Jalur Gaza yang terus memburuk.

Dia merujuk pada laporan yang dikeluarkan UNRWA yang menyebut bahwa saat ini sebanyak 1,9 juta orang atau 85 persen lebih penduduk di Gaza telah menjadi pengungsi.

"Beberapa diantaranya mengalami displacement lebih dari satu kali," ungkapnya.

Retno juga menyoroti banyaknya korban jiwa akibat serangan Israel, di mana menurut data kementerian kesehatan Gaza, sebanyak 18.205 orang Palestina terbunuh dan 70 persen di antaranya adalah perempuan dan anak-anak.

Melihat kondisi yang sangat buruk tersebut, ia menyampaikan bahwa Indonesia telah berkomitmen untuk meningkatkan dukungan terhadap UNRWA hingga tiga kali lipat.

"Maka Indonesia telah memutuskan untuk meningkatkan kontribusi sukarela sebesar tiga kali lipat kepada UNRWA," tegasnya.

Di lain sisi, UNRWA mengharapkan agar Indonesia mampu menggunakan pengaruhnya untuk mendorong negara lain ikut mendukung upaya UNRWA di Palestina. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA