Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Berubah Pikiran, Trump Tolak Hadiri Sidang Kasus Penipuan di New York

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/hani-fatunnisa-1'>HANI FATUNNISA</a>
LAPORAN: HANI FATUNNISA
  • Senin, 11 Desember 2023, 19:48 WIB
Berubah Pikiran, Trump Tolak Hadiri Sidang Kasus Penipuan di New York
Mantan Presiden Amerika Serikat, Donald Trump/Net
rmol news logo Secara mengejutkan, mantan Presiden Amerika Serikat Donald Trump mengubah keputusannya untuk absen dalam sidang kasus penipuan yang menjerat dirinya di New York pada Senin (11/12).

Keputusan itu diungkap Trump dalam sebuah unggahan di platform Truth Social pada Minggu (10/12). Dia menjelaskan bahwa dirinya telah mengatakan tentang segalanya selama pemeriksaan bulan lalu dan tidak memiliki apapun untuk dikatakan di persidangan hari ini.

"Saya tidak akan bersaksi pada hari Senin," tulis Trump di sosial medianya, seperti dikutip dari Arab News.

Trump pertama kali memberikan kesaksian di pengadilan pada tanggal 6 November. Saat itu, Trump dinilai lebih melakukan demonstrasi politik dibanding upaya untuk meyakinkan hakim Arthur Engoron jika pihaknya tidak bersalah.

Kerajaan real estate Trump berada dalam bahaya akibat gugatan perdata yang diajukan oleh Jaksa Agung New York Letitia James dan salah satu dari serangkaian tindakan hukum serius yang dihadapi Trump menjelang pemilihan presiden tahun depan.

James disebut memiliki bukti konklusif bahwa Trump dan putra-putranya yang sudah dewasa memanipulasi laporan keuangan dan melebih-lebihkan kekayaan bersihnya dalam dokumen keuangan sebesar 812 juta dolar AS hingga 2,2 miliar  dolar antara tahun 2014 dan 2021

Semua itu dilakukan untuk menipu bank dan perusahaan asuransi agar memberikan persyaratan pinjaman dan asuransi yang lebih baik.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA