Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Temui Presiden Palestina, Menlu AS Kutuk Serangan di Tepi Barat

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/hani-fatunnisa-1'>HANI FATUNNISA</a>
LAPORAN: HANI FATUNNISA
  • Jumat, 01 Desember 2023, 12:00 WIB
Temui Presiden Palestina, Menlu AS Kutuk Serangan di Tepi Barat
Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken bertemu Presiden Palestina Mahmoud Abbas di Ramallah, Tepi Barat pada 30 November 2023/Net
rmol news logo Merespons perkembangan konflik militer Israel-Hamas, Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken melakukan kunjungan ke Palestina dan bertemu langsung dengan Presiden Mahmoud Abbas.

Mengutip laporan jurubicara Departemen Luar Negeri AS, Matthew Miller, disebutkan bahwa Blinken menemui Abbas di Ramallah pada Kamis (30/11) untuk membahas upaya percepatan pengiriman bantuan kemanusiaan ke Jalur Gaza.

“Menteri Luar Negeri Antony J. Blinken hari ini bertemu dengan Presiden Otoritas Palestina Mahmoud Abbas di Ramallah, membahas upaya untuk mempercepat pengiriman bantuan kemanusiaan ke Gaza, termasuk melalui memaksimalkan jeda kemanusiaan,” kata Miller, seperti dimuat Anadolu Agency.

Dalam kesempatan itu, kata Miller, Blinken juga menyuarakan kecamannya terhadap serangan di Tepi Barat. Dia berjanji akan membuat para pelaku menghadapi hukuman setimpal.

"(Blunken) mengutuk kekerasan ekstremis terhadap warga sipil Palestina di Tepi Barat dan mengatakan dia akan terus menuntut pertanggungjawaban penuh bagi mereka yang bertanggung jawab,” ungkapnya.

Selain itu, disebutkan Miller, Blinken menggarisbawahi pentingnya peningkatan keamanan dan kebebasan di Tepi Barat. Dia juga menegaskan kembali komitmen AS untuk menyelesaikan konflik Palestina.

"Amerika Serikat tetap berkomitmen untuk memajukan langkah-langkah nyata untuk negara Palestina," pungkas Miller. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA