Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Arab Saudi Jadi Tuan Rumah Forum Perdamaian untuk Ukraina

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/alifia-dwi-ramandhita-1'>ALIFIA DWI RAMANDHITA</a>
LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA
  • Minggu, 30 Juli 2023, 12:34 WIB
Arab Saudi Jadi Tuan Rumah Forum Perdamaian untuk Ukraina
Putra Mahkota Arab Saudi, Mohammed bin Salman dan Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky, dalam KTT Arab di Jeddah, pada 19 Mei 2023/SPA
rmol news logo Arab Saudi akan menjadi tuan rumah dalam pertemuan diplomatik pada Agustus mendatang untuk membahas krisis yang sedang berlangsung di Ukraina.

Dalam pertemuan tersebut, negara itu telah mengundang negara-negara Barat, Ukraina, serta beberapa negara berkembang utama seperti India dan Brasil untuk hadir dalam acara tersebut.

"Pertemuan itu akan melibatkan pejabat senior dari lebih dari 30 negara, termasuk Indonesia, Mesir, Meksiko, Cile, dan Zambia, yang akan berkumpul di Jeddah pada tanggal 5 dan 6 Agustus," tulis Wall Street Journal dalam laporannya yang mengutip para diplomat.

Sumber-sumber diplomatik yang terlibat dalam diskusi tersebut menyatakan bahwa pertemuan itu diharapkan dapat menghasilkan semakin banyak dukungan internasional, guna mencapai perdamaian bagi Ukraina.

Mengutip India Today, Minggu (30/7), acara tersebut secara sengaja tidak mengundang Rusia, yang mengklaim telah mencaplok sekitar seperenam wilayah Ukraina.

Pihak Kremlin menyatakan bahwa mereka hanya akan mempertimbangkan pembicaraan damai dengan Ukraina jika Kyiv menerima realitas baru yang mengacu pada klaim teritorial Rusia atas wilayah tersebut.

Sementara itu, pihak Ukraina menyatakan bahwa negosiasi dengan Rusia hanya akan mungkin dilakukan setelah Moskow menarik pasukan militernya dari wilayah Ukraina.

Meskipun belum terungkap berapa banyak negara yang akan hadir dalam pertemuan tersebut, namun negara-negara yang berpartisipasi dalam putaran pembicaraan serupa di Kopenhagen pada bulan Juni diperkirakan akan berpartisipasi kembali dalam acara ini.

Inggris, Afrika Selatan, Polandia, dan Uni Eropa telah mengonfirmasi kehadirannya di acara tersebut. Di samping itu, Penasihat Keamanan Nasional Amerika Serikat, Jake Sullivan, juga diperkirakan akan hadir dalam pertemuan tersebut, menurut laporan tersebut.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA