Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Ingin Lawan Sanksi Barat, Belarusia Daftar Keanggotaan BRICS

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/hani-fatunnisa-1'>HANI FATUNNISA</a>
LAPORAN: HANI FATUNNISA
  • Rabu, 26 Juli 2023, 13:02 WIB
Ingin Lawan Sanksi Barat, Belarusia Daftar Keanggotaan BRICS
Presiden Belarusia, Aleksander Lukashenko/Net
rmol news logo Dikabarkan tertarik dengan visi misi kelompok BRICS, Belarusia berharap bisa bergabung dalam keanggotaan.

Hal itu diungkap kantor berita Rusia RIA Novosti, merujuk pada pernyataan Kementerian Luar Negeri Belarusia pada Selasa (25/7).

Menurut RIA, Belarus telah mendaftarkan keanggotaannya di BRICS sejak Mei lalu.

"Keputusan ini merupakan langkah yang sangat logis dalam konteks memperluas kerja sama dalam format multilateral dengan mitra tradisional dan negara sahabat," ungkap mitra dekat Rusia tersebut.

Kelompok BRICS yang terdiri dari Brasil, Rusia, India, China, dan Afrika Selatan itu terkenal sebagai kumpulan negara yang bekerja sama untuk melawan sanksi Barat.

Belarusia yang juga terkena sanksi Barat karena mengizinkan Rusia menggunakan wilayahnya untuk invasi Ukraina, memiliki minat tinggi untuk bergabung dengan BRICS.

Presidensi BRICS tahun ini dipegang oleh Afrika Selatan dan akan menggelar pertemuan puncak pada Agustus mendatang.

BRICS melaporkan pihaknya telah menerima pendaftaran keanggotaan baru dari 25 negara. Tetapi terkait mekanisme perekrutan baru akan dibicarakan selama KTT. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA