Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Jet Tempur Su-25 Rusia Jatuh ke Laut Azov

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Senin, 17 Juli 2023, 21:55 WIB
Jet Tempur Su-25 Rusia Jatuh ke Laut Azov
Jet tempur Su-25/Net
rmol news logo Sebuah jet tempur Su-25 milik Angkatan Udara Rusia dilaporkan jatuh ke Laut Azov selama misi pelatihan pada Senin (17/7).

Pihak berwenang mengatakan pilot terlontar dan selamat. Ia dievakuasi oleh tim darurat, seperti dimuat Reuters.

Media Rusia memuat video pesawat jatuh ke laut tak jauh dari pantai yang ramai di Yeysk Spit.

Su-25 adalah pesawat serang darat bermesin ganda yang telah beroperasi dengan Angkatan Udara Uni Soviet dan Rusia sejak 1980-an. Jet telah digunakan secara luas selama invasi Rusia di Ukraina.

Angkatan Udara Rusia telah mengalami serangkaian kecelakaan yang oleh beberapa pengamat dikaitkan dengan jumlah penerbangan yang lebih banyak di tengah pertempuran di Ukraina. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA