Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Iran dan Afghanistan Lakukan Pertukaran Tahanan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/alifia-dwi-ramandhita-1'>ALIFIA DWI RAMANDHITA</a>
LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA
  • Kamis, 15 Juni 2023, 19:55 WIB
Iran dan Afghanistan Lakukan Pertukaran Tahanan
Pasukan Taliban/Net
rmol news logo Di tengah ketegangan yang terjadi antara Iran dan Afghanistan atas konflik air, kedua pemerintah negara itu baru-baru ini mencapai kesepakatan baru untuk melakukan pertukaran tahanan.

Menurut laporan dari media lokal Afghanistan, yang dikutip IFP News pada Kamis (15/6), empat tahanan Iran telah dibebaskan sebagai bagian dari perjanjian tersebut.

Sebagai gantinya, sebanyak 180 tahanan Afghanistan juga telah dibebaskan, dengan pertukaran yang dilakukan di perbatasan Qala-Islam.

"Narapidana Afghanistan akan melanjutkan hukuman penjara mereka di Afghanistan di bawah pengawasan otoritas Taliban," kata media lokal Kabul.

Acara pertukaran ini dihadiri oleh pejabat dari kedua belah pihak, yang menunjukkan komitmen serius mereka terhadap penyelesaian damai.

Kesepakatan tersebut diharapkan dapat membangun pijakan untuk pemulihan hubungan antara pemerintah Iran dan Taliban, yang telah tegang akibat perselisihan terkait akses air di Sungai Helmand.

Sebelumnya, Taliban menolak memberikan izin kepada Iran untuk mengakses air dari sungai tersebut, yang menjadi sumber kehidupan penting bagi sejumlah komunitas di wilayah itu.

Penolakan itu telah memicu ancaman Iran untuk menggunakan tekanan guna memastikan akses air itu diberikan kepada masyarakatnya di wilayah perbatasan itu. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA