Dikutip
Laotian Times pada Minggu (16/1), Perdana Menteri Laos Phankham Viphavanh dan Perdana Menteri Vietnam Pham Minh Chinh sangat menghargai dan memuji upaya Hun Sen dalam memainkan peran mediasi dan mendorong pelaksanaan lima poin konsensus yang telah disepakati para pemimpin ASEAN.
Posisi dari Laos dan Vietnam berbeda dengan Malaysia dan Singapura yang sudah mengkritik langkah Hun Sen untuk mengunjungi Myanmar dan bertemu pemimpin junta Jenderal Min Aung Hlaing.
Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong juga mengimbau agar Kamboja yang menjabat ketua ASEAN saat ini untuk berkonsultasi dengan negara-negara di organisasi tersebut sebelum mengambil langkah.
Kunjungan Hun Sen ke Myanmar dinilai akan melegitimasi junta. Banyak pihak khawatir jika Kamboja mengundang Myanmar dalam pertemuan ASEAN.
Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.
BERITA TERKAIT: