Hal itu terlihat dari rendahnya dukungan untuk kinerja Biden setelah 100 hari menjabat.
Sebuah jajak pendapat yang dilakukan oleh ABC dan Washington Post menunjukkan dukungan untuk Biden anjlok. Bahkan menempati posisi ketiga terendah untuk Presiden AS sejak 1945.
Survei tersebut dilakukan melalui telepon pada 18 hingga 21 April dalam bahasa Inggris dan Spanyol, dengan sampel acak 1.007 orang dewasa secara nasional.
Hasilnya, hanya 52 persen orang Amerika yang mendukung kinerja Biden selama 100 hari pertama ini.
Pada masanya, Donald Trump mendapatkan lebih dari 42 persen dukungan warga Amerika atas 100 hari kinerjanya. Sedangkan Barack Obama mencapai sekitar 61 persen.
Biden mendapat persetujuan tertinggi untuk paket bantuan pandemi, yaitu 65 persen dan penanganan wabah sebesar 64 persen.
Namun untuk penanganan krisis migran di perbatasan selatan, ia mendapatkan dukungan paling rendah, yakni 37 persen.
Kinerja ekonomi Biden sendiri masih dinilai positif, yaitu 52 persen.
BERITA TERKAIT: