
Kebijakan pemerintah Taiwan untuk mempertahankan status quo dengan China tidak akan berubah, meskipun partai berkuasa, Partai Progresif Demokratis (DPP) pro-kemerdekaan, kalah dalam pemilihan lokal pekan kemarin.
"Kami pada dasarnya tidak percaya bahwa dalam pemilihan lokal ini orang membuat pilihan pada isu kebijakan lintas selat atau membuat perubahan besar,"kata Presiden Taiwan Tsai Ing Wen (Jumat, 30/11).
"Jadi kebijakan kami untuk mempertahankan status quo akan tetap tidak berubah," tambahnya.
"Sementara kinerja DPP meninggalkan kami kecewa, pemilihan demokratis adalah aset kami yang paling berharga dan perbedaan terbesar kami dengan China," jelas Tsai seperti dimuat
Reuters.
Hal itu juga disampaikan Tsai saat bertemu dengan delegasi dari Komite Nasional Kebijakan Luar Negeri Amerika Serikat,
Tsai menegaskan kembali bahwa kebijakan Taiwan terhadap China tidak akan berubah.
[mel]
Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.
BERITA TERKAIT: