AS Klaim Strategi Lawan ISIS Berjalan Baik

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Jumat, 24 Oktober 2014, 21:12 WIB
AS Klaim Strategi Lawan ISIS Berjalan Baik
chuck hagel/net
rmol news logo Menteri Pertahanan Amerika Serikat Chuck Hagel mengklaim, strategi Amerika Serikat untuk melawan kelompok militan ISIS di Irak dan Suriah bekerja dengan baik.

"Kami yakin strategi kita bekerja," kata Hagel dalam pertemuan dengan Menteri Pertahanan Korea Selatan Han Min-koo yang berkunjung ke Pentagon (Jumat, 24/10).

Namun Hagel menekankan, upaya melawan ISIS yang menampung ratusan militan dari sejumlah negara di dunia itu tidaklah mudah.

"Kenyataannya, ISIS telah mengambil alih dan terus mengontrol sejumlah wilayah di Irak dan saya tidak berpikir adanya perbedaan dari setiap kerumitan," sambungnya dikutip Xinhua.

Ia menjelaskan, bahwa koalisi internasional yang dipimpin oleh Amerika Serikat akan terus berlanjut dan hingga saat ini belum ada alasan bagi Amerika Serikat untuk mengubah kebijakannya tersebut.

"Kami pikir, (kebijakan) itu bekerja," tandasnya. [mel]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA