India Dihantam Badai Hudhud, 3 Korban Tewas

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/shoffa-a-fajriyah-1'>SHOFFA A FAJRIYAH</a>
LAPORAN: SHOFFA A FAJRIYAH
  • Minggu, 12 Oktober 2014, 16:13 WIB
rmol news logo Terdata tiga orang tewas akibat badai siklon Hudhud yang menerjang India hari ini (Minggu, 12/10).

"Kami mencatat tiga korban tewas hari ini. Dua orang tewas tertimpa pohon, sedangkan satu orang lainnya tewas tertimpa tembok yang runtuh saat hujan lebat," kata seorang pejabat di Komisi Penanggulangan Bencana India, Natrajan Prakasam, kepada AFP.

Ia mengatakan, negara bagian Andhra Pradesh yang terletak di India Tenggara merupakan wilayah terparah terkena badai ini.

Badai dengan kecepatan angin 200 km perjam ini juga telah memutus kabel-kabel listrik, jalan dan jalur kereta api ditutup.

Pemerintah telah lebih dahulu mengambil tindakan dengan mengevakuasi sekitar 370 ribu orang yang tinggal di sepanjang pantai timur India, sebelum badai menghantam sekitar pukul 11.30 waktu setempat.[wid]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA