Dua Pesawat Ini Ikut Rusak Disapu Topan Rammansun

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Kamis, 17 Juli 2014, 13:56 WIB
Dua Pesawat Ini Ikut Rusak Disapu Topan Rammansun
asia one
rmol news logo Dua buah pesawat rusak di bandara internasional Ninoy Aquio di Manila setelah topan besar menyapu wilayah tersebut (Rabu, 15/7). Pesawat yang rusak adalah Boeing 777-200 milik Singapore Airlines (SIA) dan pesawat milik Malaysia Airlines (MAS).

Menurut keterangan dari otoritas penerbangan sipil Filipina, pesawat SIA itu mengalami kerusakan di bagian sayap kanan setelah menabrak jembatan udara di terminal 1 bandara. Sedangkan, pesawat MAS mengalami  gangguan setelah berputar 45 derajat dan menghantam tangga.

Dikabarkan Asia One, SIA mengatakan tidak ada penumpang atau awak yang berada di pesawat ketika hal itu terjadi.

Diketahui, akibat topan Rammansun yang menyapu sejumlah wilayah di Filipina kemarin, sekitar 230 penerbangan lokal dan internasional terpaksa dibatalkan. Selain itu bandara juga mengalami beberapa kerusahan struktural akibat sapuan topan terbesar yang terjadi di Filipina pada tahun ini.

Topan yang dalam bahasa lokal dikenal dengan sebutan Glenda itu bukan hanya membuat penerbangan teranggu, tapi juga merusak ratusan ribu rumah, lahan pertanian dan perkebunan, serta membuat ratusan orang terpaksa mengungsi. Akibat bencana itu, setidaknya 38 orang tewas dan delapan orang lainnya masih menghilang. [mel]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA