Menghilang Sepekan Terakhir, Jasad Backpacker Inggris Ditemukan di Malaysia

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Kamis, 05 Juni 2014, 11:02 WIB
Menghilang Sepekan Terakhir, Jasad <i>Backpacker</i> Inggris Ditemukan di Malaysia
net
rmol news logo Seorang backpacker asal Inggris bernama Gareth Huntley ditemukan tewas di pulau Tioman Malaysia (Rabu, 4/6).

Huntley sebelumnya diketahui menghilang dalam perjalanannya ke situs air terjun di lokasi tersebut pada Selasa (27/5) lalu.

"Polisi Malaysia telah mengkonfirmasi bahwa tubuh telah ditemukan di pulau Tioman di Malaysia," kata juru bicara Kementerian Luar Negeri Malaysia seperti dilansir BBC.

Pemerintah Inggris melalui Menteri Pertahanan Philip Hammond sebelumnya telah mendatangi Malaysia pada Minggu (1/6) untuk menjamin pemerintah Malaysia mengerahkan seluruh aset yang tersedia termasuk anjing, kapal, personil, dan helikopter untuk mencari pria berusia 34 tahun itu.

Sejak diketahui menghilang, lebih dari 100 orang terlibat dalam pencarian tersebut.

Jasad Huntley kemudian ditemukan di sebuah kolam dekat proyek Juata Turtle, dekat dengan tempat penyimpanan kayak. [mel]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA