Ia juga menyebut akan membebaskan lebih dari 200 gadis belasan tahun yang diculik oleh kelompok militan Boko Haram pertengahan April lalu.
"Saya bertekad untuk melindungi demokrasi kita, persatuan nasional kita, dan stabilitas politik kita dengan melancarkan perang total melawan terorisme," kata Jonatahan dalam pidato memperingati Hari Demokrasi seperti dikutip
Reuters (Kamis, 29/5).
Ia juga menyebut bahwa secara resmi pasukan keamanannya telah menggunakan segala cara yang diperlukan di bawah hukum untuk menjamin bahwa perang melawan terorisme berjalan.
"Dengan dukungan dari warga Nigeria, tetangga kita dan masyarakat internasional, kami akan memperkuat pertahanan kita, membebaskan anak-anak gadis dan menyingkirkan teroris dari Nigeria," tegasnya.
[mel]
Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.
BERITA TERKAIT: