Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Bursa Asia Pasifik Melemah, Nikkei Tersungkur di Zona Merah

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Selasa, 26 November 2024, 10:42 WIB
Bursa Asia Pasifik Melemah, Nikkei Tersungkur di Zona Merah
Ilustrasi/Ist
rmol news logo Kenaikan Wall Street ternyata tidak diikuti oleh bursa Asia Pasifik yang merosot tajam. 

Perdagangan pada Selasa 26 November 2024 melemah dengan Indeks S&P/ASX 200 Australia yang diperdagangkan 0,28 persen lebih rendah, setelah mencapai penutupan tertinggi baru sepanjang masa kemarin. 

Dikutip dari Reuters, Nikkei 225 Jepang turun 0,82 persen, sementara Topix turun 0,64 persen. 

Indeks Harga Produsen (PPI) jasa Jepang naik 2,9 persen tahun-ke-tahun, dibandingkan dengan kenaikan 2,8 persen bulan sebelumnya. 

Kospi turun 0,40 persen pada jam pertama perdagangan. Kemudian, indeks berjangka Hang Seng Hong Kong berada pada level 19.245, lebih tinggi dari penutupan terakhir HSI pada level 19.150,99.

Para pedagang di Asia-Pasifik akan memantau rilis hasil produksi manufaktur Singapura untuk bulan Oktober. Analis Reuters memperkirakan kenaikan sebesar 2,2 persen dari tahun ke tahun, dibandingkan dengan kenaikan sebesar 9,8 persen pada bulan September. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA