Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Trump Tundukkan Powell, IHSG dan Rupiah Bisa Beda Arah

 OLEH: <a href='https://rmol.id/about/ade-mulyana-5'>ADE MULYANA</a>
OLEH: ADE MULYANA
  • Selasa, 16 Juli 2024, 08:18 WIB
Trump Tundukkan Powell, IHSG dan Rupiah Bisa Beda Arah
Donald Trump (belakang) dan Jerome Powell (depan)/Net
rmol news logo Sentimen upaya pembunuhan Donald Trump terlihat berlangsung lebih lama di pasar global. Investor mencermati lebih dalam situasi politik AS, di mana kini Trump dinilai berpeluang besar memenangi pilpres November mendatang.

Capres AS dari partai Republik itu diyakini mendapatkan simpati publik yang cukup besar akibat kasus penembakan yang menimpanya hari Minggu lalu. Sentimen lanjutannya, tentu saja memantik kekhawatiran bahwa kebijakan Trump akan lebih proteksionis.

Dengan bekal anggapan tersebut, pelaku pasar uang terlihat mulai melakukan aksi akumulasi Dolar AS hingga mengakibatkan nilai tukar Dolar AS berbalik naik dalam taraf moderat. Sejumlah mata uang utama seperti Euro, Pound, Dolar Australia, dan Dolar Kanada, terlihat mulai terdiskon dalam sesi perdagangan Senin yang berakhir beberapa jam lalu.

Investor di pasar uang terlihat kurang menyambut sinyal positif dari pernyataan Powell terkait kebijakan penurunan suku bunga. Sentimen Trump dengan demikian berhasil menundukkan pernyataan Powell kali ini di pasar uang.

Situasi berbeda terjadi di bursa Wall Street, di mana perhatian pelaku pasar lebih tertuju pada pernyataan pimpinan The Fed, Jerome Powell, yang kini mengindikasikan penurunan suku bunga tak perlu menunggu hingga inflasi mencapai 2 persen sebagaimana ditargetkan selama ini.

Sinyal positif penurunan suku bunga Ini akhirnya mendapatkan sambutan investor dengan melakukan aksi rally untuk melanjutkan gerak naik Indeks. Rekor tertinggi baru Indeks Wall Street akhirnya kembali terjadi.

Hingga sesi perdagangan ditutup beberapa jam lalu, Indeks DJIA melonjak 0,53 persen untuk terhenti di 40.211,72, Sedangkan indeks S&P 500 naik 0,28 persen di 5.731,22, dan indeks Nasdaq yang menguat 0,4 persen di 18.472,57. Laporan lebih jauh menyebutkan, gerak indeks Wall Street yang masih bertahan di zona hijau hingga sesi perdagangan after hours pagi ini, Selasa 16 Juli 2024 waktu Indonesia Barat.

Namun, bekal sentimen positif dari sesi perdagangan Wall Street terlihat kurang disambut oleh pelaku pasar di Asia kali ini. Pantauan terkini dari bursa Saham utama Asia menundukkan gerak indeks yang mixed alias bervariasi dalam menyikapi pernyataan Jerome Powell.

Hingga ulasan Ini disunting, Indeks Nikkei (Jepang) naik moderat 0,24 persen dengan menapak posisi 41.288,29, sementara indeks KOSPI (Korea Selatan) menguat 0,23 persen di 2.867,58, dan indeks ASX 200 (Australia) melemah tipis 0,04 persen di 8.014,5.

Bekal sentimen yang masih positif dari Wall Street dan mixednya Bursa Saham Utama Asia, tentu akan menjadi modal yang agak menguntungkan bagi bursa Saham Indonesia. Terlebih pada sesi perdagangan kemarin, indeks harga saham gabungan (IHSG) mengalami koreksi yang lumayan signifikan. Untuk dicatat, sentimen domestik dari rilis data neraca dagang nasional yang turut melatari gerak turun IHSG pada sesi perdagangan kemarin. Sentimen positif dari The Fed yang berpadu dengan bervariasinya Indeks di Asia akan memberikan peluang bagi IHSG untuk melakukan gerak rebound, meski dalam rentang terbatas.

Situasi berbeda diperkirakan akan mendera nilai tukar Rupiah di sepanjang sesi perdagangan hari ini. Rupiah kini sedang dihinggapi sentimen kurang menguntungkan secara global, di mana pelaku pasar mulai melakukan akumulasi Dolar AS menyusul peluang besar kemenangan Trump dalam pilpres AS. Meski demikian, pelemahan Rupiah bilapun terjadi, akan cenderung berada dalam rentang moderat sebagaimana yang terjadi pada sejumlah mata uang utama dunia pagi ini.

Pelaku pasar terlihat masih wait and see terhadap kebijakan Trump bila benar memenangi pilpres AS. Pelaku pasar masih mengenang saat Trump menduduki Gedung Putih, di mana dengan sangat tegas dan penuh kejutan melancarkan aksi perang dagang dengan China yang berlanjut hingga kini.rmol news logo article
EDITOR: ADE MULYANA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA