Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Mendag: Pasar Tradisional dan UMKM adalah Penyokong Utama Perekonomian

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Selasa, 25 Juni 2024, 10:34 WIB
Mendag: Pasar Tradisional dan UMKM adalah Penyokong Utama Perekonomian
Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan melakukan peninjauan harga dan pasokan barang kebutuhan pokok di Pasar Rakyat Palapa, Pekanbaru/Kemendag
rmol news logo Pasar tradisional atau pasar rakyat yang jumlahnya ribuan di tanah air, merupakan penyokong utama pertumbuhan ekonomi.

Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan (Zulhas) dalam keterangannya yang dikutip Selasa (25/6) bahkan mengatakan, keberadaan pasar tradisional menjadi salah satu sebab ekonomi stabil sampai saat ini.

"Maka dari itu harus tetap dipertahankan dan terus dikembangkan," kata Zulhas, yang pada Senin (24/6) meresmikan dua pasar rakyat, yakni Pasar Rakyat Palapa, Pekanbaru, dan Pasar Rakyat Minggu, Kabupaten Rokan Hulu, Riau.

Revitalisasi pasar rakyat juga menjadi program pemerintah dalam mendukung pertumbuhan ekonomi Indonesia.

"Pasar rakyat ini salah satu yang membuat ekonomi Indonesia stabil. Pasar rakyat dan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) merupakan penyokong utama ekonomi Indonesia," ujar Zulhas.

Ia berharap pasar rakyat menjadi sarana untuk pemerataan kesetaraan ekonomi rakyat sesuai dengan tujuan bangsa Indonesia merdeka. Selain itu, pasar rakyat menjadi sarana untuk melatih kewirausahaan.

"Artinya pemerintah membangun pasar bertujuan untuk memperluas ownership. Salah satu langkah yang dilakukan yaitu dengan cara mendekatkan pasar kepada masyarakat," ujarnya.

"Kalaulah keuangan negara kita cukup maka setiap kecamatan yang ada di Indonesia ini layak mempunyai satu pasar rakyat. Karena pasar mampu mendekatkan ekonomi kepada rakyat," tambah Zulhas. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA