Dimensy.id
Apollo Solar Panel

DPR Berharap Pelaksanaan Haji Bisa Genjot Perekonomian

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/adityo-nugroho-1'>ADITYO NUGROHO</a>
LAPORAN: ADITYO NUGROHO
  • Kamis, 13 Juni 2024, 18:31 WIB
DPR Berharap Pelaksanaan Haji Bisa Genjot Perekonomian
Wakil Ketua DPR Lodewijk F Paulus/Net
rmol news logo Pelaksanaan Ibadah Haji 2024 dinilai dapat memiliki keuntungan ekonomi.

Hal itu disampaikan Wakil Ketua DPR Lodewijk F Paulus saat melakukan kunjungan di Makkah, Arab Saudi, Rabu (12/6).
 
Menurut dia, dengan banyaknya jemaah Indonesia, diharapkan ada kontribusi ekonomi yang signifikan bagi Indonesia.
 
"Pendapatan bukan pajak diharapkan bisa meningkat. UMKM harus memenuhi standar tertentu agar bisa berpartisipasi, termasuk dalam penyediaan bahan pangan seperti sayuran dan beras," ujar Lodewijk dalam keterangannya yang diterima redaksi, Kamis (13/6).
 
Sekjen Partai Golkar itu juga menyarankan adanya perhitungan matang jika ingin membuka pemondokan untuk jemaah umrah di masa depan.
 
"Pesawat dari Indonesia selalu penuh, ini menandakan ekonomi kita sudah bangkit. Jika ada yang menginap, harus ada perhitungan tertentu agar memberikan kontribusi ekonomi bagi Indonesia," jelasnya.
 
Lodewijk juga menyampaikan kepercayaan penuh kepada Kementerian Agama untuk mempersiapkan pelaksanaan puncak ibadah haji.
 
"Kami harapkan pelaksanaan haji berjalan aman, lancar, dan tertib sesuai harapan pemerintah, DPR, dan keluarga jemaah di Indonesia," pungkasnya.
 
Dengan segala persiapan dan pengawasan yang ketat, diharapkan pelaksanaan haji tahun ini dapat berjalan lebih baik dan memberikan kenyamanan serta keamanan bagi seluruh jemaah haji Indonesia. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA