Dimensy.id
Apollo Solar Panel

IHSG Berada di Zona Hijau, 117 Saham Menguat

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/alifia-dwi-ramandhita-1'>ALIFIA DWI RAMANDHITA</a>
LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA
  • Senin, 04 Maret 2024, 13:45 WIB
IHSG Berada di Zona Hijau, 117 Saham Menguat
Ilustrasi/Net
rmol news logo Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka naik ke level 7.318,35 pada perdagangan Senin (4/3) pagi ini.

IHSG yang dibuka di zona hijau itu terpantau menguat tipis 0,09 persen dibandingkan perdagangan akhir pekan kemarin di level 7.311.

Berdasarkan statistik RTI Business sebanyak 267,37 juta saham diperdagangkan pada hari ini, dengan frekuensi perpindahan tangan tercatat sebanyak 28 ribu kali, serta total nilai transaksi tercatat mencapai Rp191,16 miliar.

Pada pembukaan perdagangan itu, sebanyak 171 saham tercatat menguat, 126 saham terkoreksi, dan 257 saham lainnya tidak berubah atau stagnan.

Financial Expert Ajaib Sekuritas, Ratih Mustikoningsih, memprediksi pergerakan IHSG secara teknikal hari ini akan bergerak mixed dalam rentang 7.280 hingga 7.350.

“Pada perdagangan Jumat (1/3), IHSG ditutup turun 0,06 persen atau minus 4,20 poin di level 7.311,90. IHSG hari ini (4/3) diprediksi bergerak mixed dan menguat dalam range 7.260-7.355,” ucap Ratih dalam risetnya di Jakarta.

Menurutnya,  pekan ini pelaku pasar akan menantikan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) perbankan big banks, seperti BNI, dan yang lainnya yang berpotensi memberikan porsi besar pada Dividend Payout Ratio (DPR), dan memengaruhi pergerakan IHSG.

Selain itu, sentimen lain yang memengaruhi pergerakan IHSG hari ini antara lain yaitu inflasi tahunan domestik periode Februari 2024 yang meningkat di level 2,75 persen, setelah pada bulan sebelumnya tercatat 2,57 persen.

Adapun kenaikan inflasi tersebut diakibatkan dari lonjakan harga bahan pangan, transportasi dan pelayanan kesehatan. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA