Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Borong Saham VOKS Senilai Rp 403,5 Miliar, Hengtong Resmi jadi Pengendali

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Kamis, 28 Desember 2023, 09:33 WIB
Borong Saham VOKS Senilai Rp 403,5 Miliar, Hengtong Resmi jadi Pengendali
Hengtong Optic-Electric International Co Ltd/Net
rmol news logo Perusahaan yang berbasis di Hong Kong, Hengtong Optic-Electric International Co Ltd atau Hengtong, resmi mengambil alih 42,97 persen saham PT Voksel Electric Tbk (VOKS), perusahaan yang bergerak dalam industri kabel.

Manajemen Voksel Electric Tbk dalam keterbukaan informasi di laman Bursa Efek Indonesia memaparkan bahwa, Hengtong pada 22 Desember 2023, telah melakukan transaksi pembelian atas saham-saham milik VOKS.

Hengtong membeli saham perseroan pada harga Rp226 per saham, hingga total dana yang dikeluarkan adalah sebesar Rp403,56 miliar.

Setelah pembelian ini, Hengtong resmi memiliki sebanyak 3,03 miliar saham VOK, atau sebanyak 73,05 persen dari seluruh saham perseroan yang telah dikeluarkan dan disetor penuh yang dimiliki oleh Hengtong secara langsung maupun tidak langsung.

"Dengan begitu, saat ini Hengtong menjadi pemegang saham pengendali baru perseroan," isi keterangan manajemen VOKS dalam keterangannya pada Rabu (27/12).

Tujuan transaksi tersebut, salah satunya sebagai langkah investasi dan memberikan nilai tambah bagi Hengtong.

Hengtong telah menjadi pemegang saham VOKS sejak 2015.

Perusahaan berkembang yang bergerak di bidang industri, pemasaran jasa kelistrikan, dan telekomunikasi ini telah menjadi investor utama VOKS yang berbasis di Jakarta Selatan.

Transaksi pembelian dilakukan melalui perantara pedagang efek mereka, yakni DBS Vickers (Hong Kong) Limited A/C Client. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA