Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Pakai Dompet Digital, Beli BBM di MyPertamina Bisa Patungan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Senin, 02 Oktober 2023, 19:33 WIB
Pakai Dompet Digital, Beli BBM di MyPertamina Bisa Patungan
Ilustrasi/Net
rmol news logo Aplikasi pembayaran bahan bakar minyak, MyPertamina, menggandeng dompet digital LinkAja untuk menyediakan fitur beli E-Voucher BBM. Kerjasama itu, membuat pengguna MyPertamina bisa melakukan pembayaran menggunakan saldo dari LinkAja.

Lebih dari itu, melalui E-Voucher, para pengguna bisa patungan dengan teman atau kolega untuk mengisi BBM.

Caranya, cukup dengan kirim gift E-voucher BBM MyPertamina itu dari aplikasi MyPertamina ke aplikasi MyPertamina teman atau kolega.

Kerjasama itu, disambut baik pengguna aplikasi MyPertamina. Salah satunya Adi Fahreza, yang mengungkapkan fitur menarik seperti itu harus terus ditingkatkan demi kenyamanan para pengguna.

"Menarik. Sesama pengguna bisa saling kirim dan berbagi. Kalau isi bensin bareng dan saldo kurang, kan bisa minta temen," kata Adi yang beraktifitas di Jakarta, Senin (2/10).

Hal senada juga diungkapkan oleh Sabrina Dealova. Mahasiswa di salah satu universitas di Jakarta ini mengatakan, terobosan sejalan dengan budaya patungan anak muda.

"Anak muda itu kan identik dengan patungan ya, jadi sangat menarik kalau di MyPertamina ada fitur itu," katanya.

Untuk diketahui, E-Voucher BBM MyPertamina ini dapat digunakan untuk pembelian produk Pertamax Turbo, Pertamax, Pertamina Dex dan Dexlite. Nominal yang tersedia mulai nominal Rp25.000 hingga Rp200.000.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA