Sebagai sponsor utama Cycling de Jabar 2023, bank bjb berperan aktif menggerakan ekonomi di Jabar bagian selatan dalam kegiatan yang berlangsung pada 8-9 Juli 2023.
“Kami mendukung kegiatan ini agar ekonomi di Jabar bagian selatan, khususnya mendorong pariwisata sehingga dapat mengembangkan kawasan secara berkelanjutan," kata Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb, Widi Hartoto, Sabtu (22/7).
Widi Hartono mengatakan, jalur Jabar bagian selatan yang membentang dari Sukabumi hingga Pangandaran melewati sejumlah kabupaten potensial seperti Tasikmalaya, Ciamis dan Garut. Wilayah ini menyimpan potensi bisnis tinggi, terutama di bidang pariwisata, agribisnis pertanian, perikanan dan kelautan serta infrastruktur.
“bank bjb siap mendukung perekonomian Jabar bagian selatan karena kami memiliki berbagai program yang bisa dimanfaatkan nasabah untuk mengembangkan bisnisnya,” ujar Widi Hartono.
Adapun, dalam acara Cycling De Jabar 2023 ini bank bjb meluncurkan program promosi berupa pemberian invitations kegiatan Cycling De Jabar kepada nasabah yang mengikuti program promosi melalui Tabungan bjb Tandamata.
Gelaran Cycling De Jabar ini merupakan yang kedua, setelah pada tahun 2022 juga ikut mendukung kegiatan bertajuk
sport tourism ini.
BERITA TERKAIT: