Dimensy.id
R17

OpenAI Kembangkan Alat yang Mampu Ciptakan Video Hanya dengan Perintah Teks

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Sabtu, 17 Februari 2024, 11:16 WIB
OpenAI Kembangkan Alat yang Mampu Ciptakan Video Hanya dengan Perintah Teks
Ilustrasi/Net
rmol news logo Perusahaan pengembang kecerdasan buatan OpenAI sedang sedang menguji model yang mampu menghasilkan video dari perintah teks.

Model baru ini, yang dijuluki Sora, diambil dari kata dalam bahasa Jepang yang berarti “langit”, dapat menghasilkan rekaman realistis berdurasi hingga satu menit yang mematuhi instruksi pengguna baik subjek maupun gayanya.  

Menurut postingan blog perusahaan, model tersebut juga mampu membuat video berdasarkan gambar diam atau memperluas cuplikan yang sudah ada dengan materi baru.

“Sora dapat menghasilkan video berdurasi hingga satu menit dengan tetap menjaga kualitas visual dan kepatuhan terhadap perintah pengguna,” kata OpenAI dalam sebuah postingan blog, seperti dikutip dari AFP, Jumat (16/2).

Perusahaan mengatakan, model tersebut juga dapat mengambil gambar diam yang ada dan menghasilkan video darinya.

“Kami akan melibatkan para pembuat kebijakan, pendidik, dan seniman di seluruh dunia untuk memahami kekhawatiran mereka dan mengidentifikasi kasus-kasus positif penggunaan teknologi baru ini,” kata OpenAI.

Meta, Google, dan Runway AI juga sedang mengerjakan teknologi AI teks-ke-video dan telah merilis sampel serupa dari pekerjaan mereka. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA