YouTube mengatakan dalam sebuah pernyataan pada Kamis (18/1) bahwa mereka tidak berencana meluncurkan aplikasi baru untuk Apple Vision Pro, juga tidak akan mengizinkan aplikasi iPad yang sudah lama berfungsi di perangkat tersebut.
YouTube merekomendasikan agar pelanggan menggunakan browser web jika mereka ingin melihat kontennya.
“Pengguna YouTube akan dapat menggunakan YouTube di Safari pada Vision Pro saat peluncuran,” kata pihak YouTube.
Sama seperti YouTube, Spotify juga tidak merencanakan aplikasi baru untuk visionOS – sistem operasi Vision Pro – dan tidak berharap aplikasi iPad-nya dapat berjalan di perangkat tersebut. hal itu disampaikan oleh sumber yang mengetahui masalah tersebut, seperti dikutip dari
Bloomberg, Jumat (19/1).
Namun, layanan musik tersebut kemungkinan masih akan berfungsi dari browser web.
Keputusan YouTube dan Spotify mengikuti keputusan serupa Netflix sehari sebelumnya.
Beberapa aplikasi hiburan lainnya masih akan tersedia di Vision Pro yang akan diluncurkan 2 Februari mendatang, termasuk Disney+, Max, Peacock, ESPN, dan Amazon Prime Video.
Secara keseluruhan, Apple mengatakan perangkat tersebut akan mendukung lebih dari 1 juta aplikasi di App Store headset. Perusahaan akan mulai menerima pre-order untuk Vision Pro pada Jumat (19/1).
BERITA TERKAIT: