Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Matangkan Persiapan Lawan Jepang, Shin Tae-yong Yakin Mental Indonesia Cukup Kuat

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Rabu, 13 November 2024, 15:12 WIB
Matangkan Persiapan Lawan Jepang, Shin Tae-yong Yakin Mental Indonesia Cukup Kuat
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong/PSSI
rmol news logo Persiapan terus dilakukan skuad Timnas Indonesia jelang laga krusial melawan Jepang dalam lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada Jumat lusa, 15 November 2024. 

Pasalnya, lawan yang akan dihadapi merupakan tim terbaik Asia saat ini kalau melihat dari posisi Jepang di Ranking FIFA. Selain itu, tim Samurai Biru juga diperkuat banyak pemain yang membela klub-klub elite Eropa.

Namun demikian, pelatih Shin Tae-yong masih cukup yakin tim asuhannya mampu menjamu tamu mereka dengan baik. Selama, mental bertanding mampu dijaga dengan baik sepanjang pertandingan.

“Seperti yang kita tahu Jepang adalah tim terbaik di Asia dari peringkat FIFA, yang penting percaya diri dari pemain, baik dari segi fisik, dari mana pun. Kita tidak akan kalah secara mental dari mereka,” ucap pelatih asal Korea Selatan tersebut dikutip laman resmi PSSI, Rabu, 13 November 2024.

"Semua pemain baru saja bergabung dan kondisi serta persiapan tim berlangsung baik," imbuhnya.

Keyakinan Shin Tae-yong makin menguat seiring kehadiran bek asal FC Copenhagen, Kevin Diks, yang telah tiba di Indonesia pada Selasa kemarin, 12 November 2024.

Setidaknya, Shin akan punya banyak opsi di lini pertahanan saat menjamu Jepang maupun Arab Saudi beberapa hari kemudian.

Saat ini, Jepang masih memuncaki klasemen sementara Grup C dengan 10 poin dari 4 laga. Sementara Indonesia menduduki posisi kelima dengan koleksi 3 poin dari 4 pertandingan. Tim Garuda ditargetkan berada di posisi 3 atau 4 klasemen akhir putaran ketiga untuk bisa melaju ke putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026. rmol news logo article
EDITOR: AGUS DWI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA