Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Dua Pemain Naturalisasi Terancam Tak Perkuat Timnas saat Lawan Irak

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/achmad-rizal-1'>ACHMAD RIZAL</a>
LAPORAN: ACHMAD RIZAL
  • Senin, 27 Mei 2024, 07:58 WIB
Dua Pemain Naturalisasi Terancam Tak Perkuat Timnas saat Lawan Irak
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong/Ist
rmol news logo Shin Tae-yong dikabarkan mendapat tambahan amunisi baru untuk lini serang Timnas Indonesia di laga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Dua amunisi itu adalah pemain asal Belanda, Jens Raven dan Calvin Verdonk, yang diajukan untuk dinaturalisasi.

Ketua PSSI Erick Thohir konon sudah lama membidik Jens Raven dan Calvin Verdonk untuk bergabung dengan Timnas Indonesia.

Jens Raven dan Calvin Verdonk memiliki fisik kuat, tubuh tinggi, dan diharapkan mampu memperkuat Timnas Indonesia.

Penggemar sepak bola Indonesia dipastikan akan sangat menikmati hebatnya dua pemain asal Belanda itu di lapangan.

Sayangnya, muncul kabar kurang bagus terkait proses naturalisasi Calvin Verdonk maupun Jens Raven. Keduanya terancam tak bisa membela Timnas Indonesia di laga kontra Irak.

Dikutip dari Kantor Berita RMOLJatim, Senin (27/5), hingga Minggu (26/5), belum ada jadwal sidang Komisi X dan III DPR membahas naturalisasi Calvin maupun Jens, sebagaimana dikutip dari laman resmi DPR.

Jika tak kunjung dinaturalisasi, mereka tak bakal bisa didaftarkan untuk laga kontra Irak.

Laga lawan Irak sendiri akan digelar kurang dari dua pekan lagi. Sementara dari regulasi yang ada, pendaftaran pemain hanya bisa dilakukan H-7 jelang pertandingan.

Artinya, jika proses naturalisasi tak kelar dalam tiga hari ke depan, maka Calvin dan Jens tak akan bisa membela Timnas Indonesia.rmol news logo article
EDITOR: ACHMAD RIZAL

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA