Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Tersandung Kasus Korupsi, Cak Imin Doakan Tom Lembong Diberi Kekuatan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-alfian-1'>AHMAD ALFIAN</a>
LAPORAN: AHMAD ALFIAN
  • Rabu, 30 Oktober 2024, 20:39 WIB
Tersandung Kasus Korupsi, Cak Imin Doakan Tom Lembong Diberi Kekuatan
Kebersamaan Muhaimin Iskandar dan Tom Lembong/Ist
rmol news logo Menteri Koordinator Bidang Pemberdayaan Masyarakat, Abdul Muhaimin Iskandar buka suara soal  penetapan tersangka korupsi terhadap mantan Menteri Perdagangan Tahun 2015-2016.

"Ya saya turut bersedih sebenarnya," ujar sosok yang akrab disapa Cak Imin itu di Komplek Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Rabu, 30 Oktober 2024.

Hubungan Cak Imin dengan Tom Lembong cukup akrab sejak Pilpres 2024. Saat itu Tom menjadi Co-Kapten Timnas Amin (Anies-Muhaimin).

Cak Imin pun mendoakan Tom Lembong agar diberikan kekuatan menjalani proses hukum yang berjalan. 

"Semoga pak Tom sabar, mudah-mudahan kuat," ucap Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu.

Mantan Anggota DPR RI itu enggan merespons adanya dugaan kriminalisasi dari pihak penguasa terhadap Tom Lembong yang sempat menjadi penulis pidato Presiden Joko Widodo itu.

"Saya enggak tahu," singkat Cak Imin.

Kejaksaan Agung menetapkan Tom Lembong, dan Direktur Pengembangan Bisnis PT Perusahaan Perdagangan Indonesia Charles Sitorus sebagai tersangka kasus dugaan korupsi  impor gula pada Kementerian Perdagangan periode 2015-2016. Penetapan tersangka dilakukan setelah melalui pemeriksaan.

Tom ditahan di Rutan Salemba cabang Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan, sedangkan Charles di Rutan Salemba cabang Kejagung. Kejaksaan Agung klaim perkara tersebut sudah disidik sejak Oktober 2023.rmol news logo article

EDITOR: JONRIS PURBA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA