Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Aksi Lempar Granat ke Rumah Cagub Aceh Bustami Diduga Dilakukan 2 Pelaku

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Selasa, 03 September 2024, 02:56 WIB
Aksi Lempar Granat ke Rumah Cagub Aceh Bustami Diduga Dilakukan 2 Pelaku
Kondisi kediaman pribadi Cagub Aceh, Bustami Hamzah, usai dilempari granat oleh orang tak dikenal/RMOLAceh
rmol news logo Aksi pelemparan granat ke rumah bakal calon Gubernur (Cagub) Aceh, Bustami Hamzah, diduga dilakukan oleh dua orang pelaku. Hal itu diketahui berdasarkan rekaman CCTV.

"Diduga dua orang (pelaku) menggunakan sepeda motor," kata Kasat Reskrim Polresta Banda Aceh, Kompol Fadhillah Aditya Pratama, dalam konferensi pers di Mapolresta, Senin (2/9).

Menurut Fadillah, dua terduga pelaku tersebut menggunakan sweater hoodie. Namun wajah keduanya tidak jelas terlihat.

"Wajahnya tidak terlihat, kurang jelas juga (apakah menggunakan helm) masih gelap gambarnya," imbuhnya, dikutip RMOLAceh, Senin (2/9).

Fadhillah menjelaskan, ledakan di tempat Bustami terjadi pada pukul 05.15 WIB. Saat ini, tim telah melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).

"Mohon waktu kami melakukan pendalaman penyelidikan, kami sudah membentuk tim dengan Polda, Jibom, dan Densus 88," ujar Fadhillah.

Fadillah menyebutkan, di TKP, Polisi menemukan pen jenis granat. Namun, belum bisa dipastikan apa jenis benda yang menyebabkan ledakan di rumah mantan Penjabat (Pj) Gubernur Aceh tersebut.

"Saya belum bisa memastikan ya karena perlu ada labfor juga dan perlu informasi lebih jelas selanjutnya. Namun tidak ada korban jiwa," pungkasnya. rmol news logo article
EDITOR: AGUS DWI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA