Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Volume Kendaraan Masih Bertambah, Polri Perpanjang One Way Cipali-Kalikangkung hingga Siang Ini

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/bonfilio-mahendra-1'>BONFILIO MAHENDRA</a>
LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA
  • Selasa, 09 April 2024, 04:17 WIB
Volume Kendaraan Masih Bertambah, Polri Perpanjang One Way Cipali-Kalikangkung hingga Siang Ini
Dirgakkum Korlantas Polri, Brigjen Raden Slamet Santoso/Net
rmol news logo Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri memperpanjang sistem rekayasa lalu lintas satu arah atau one way di KM 72 Tol Cipali hingga KM 414 Gerbang Tol Kalikangkung hingga Selasa siang (9/4) pukul 12.00 WIB.

"One way dari KM 72 Tol Cipali hingga KM 414 Tol Kalikangkung (diperpanjang) sampai dengan 9 April pukul 12.00 WIB," kata Dirgakkum Korlantas Polri, Brigjen Raden Slamet Santoso, kepada wartawan, Senin malam (8/4).

Ada beberapa hal yang membuat sistem satu arah ini diperpanjang. Salah satunya peningkatan volume kendaraan yang dipantau selama 3 jam sekali.

"Dari km 70 Cipali itu mengalami tren kenaikan, dari 2.333 menjadi 3.599 tiap jamnya. Kemudian di km 71 itu mengalami kenaikan selama 3 jam berturut-turut dari hasil yang sudah kita nilai, kita hitung," papar Raden Slamet.

Slamet pun bakal memberikan informasi terus-menerus ke publik terkait aturan pemberlakuan sistem satu arah atau one way dalam arus mudik ini.

"Namun itu (one way) juga akan kita hitung lagi malam ini selama 3 jam berturut-turut, nanti apabila ada tren penurunan, itu bisa kita langsung beritahukan lagi kepada masyarakat situasi yang ada," tutup Raden Slamet. rmol news logo article
EDITOR: AGUS DWI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA