Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Ramai Polemik Hasil Pilpres, Kapolri: Kondisi Terkendali Terukur

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-alfian-1'>AHMAD ALFIAN</a>
LAPORAN: AHMAD ALFIAN
  • Kamis, 29 Februari 2024, 12:20 WIB
Ramai Polemik Hasil Pilpres, Kapolri: Kondisi Terkendali Terukur
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo/RMOL
rmol news logo Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo bersyukur pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 berjalan dengan lancar dan kondusif.

Hal ini diungkap Sigit dalam Rapim Polri 2024 di The Tribrata Darmawangsa Jakarta Selatan, Kamis (29/2).

"Alhamdulillah sampai hari ini dengan berbagai dinamika yang ada kita terus bisa mengelola," kata Listyo Sigit.

Meski begitu, Kapolri memaklumi jika dalam pelaksanaan pemilu kerap terjadi perbedaan pendapat. Namun hal ini dianggap wajar karena bagian dari proses demokrasi.

"Memang ramai di media sosial dan juga ada yang turun di lapangan terkait dengan hasil (pemilu). Namun demikian semuanya dalam kondisi yang terkendali dan terukur," katanya.

Sigit berharap, walaupun terjadi perbedaan pendapat di masyarakat soal pilihan, namun persatuan dan kesatuan harus terus dijaga .

"Saya ingatkan bahwa kita jangan larut dengan adanya perbedaan yang kemudian bisa membuat polarisasi. Tetapi bagaimana kita kembali bersatu kita kembali melakukan rekonsiliasi," pungkas Listyo.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA