Dalam video yang beredar dan diterima redaksi, dua mobil minibus ringsek usai ditimpa beberapa batu besar yang jatuh dari atas tebing.
Video itu pun cepat tersebar ke grup-grup WhatsApp (WA).
Menyikapi hal ini, Kapolres Sumedang, AKBP Joko Dwi Harsono, secara tegas membantah video tersebut usai melakukan peninjauan ke lokasi.
"Saya pastikan, video longsor Cadas Pangeran yang viral di medsos adalah hoax. Itu video lama, yang kembali diunggah ke medsos. Jadi saya pastikan tidak ada kejadian longsor sebagaimana video tersebut," tegas Joko Dwi saat dikonfirmasi, Selasa (2/1).
Joko Dwi pun memastikan bahwa situasi di lapangan, khususnya di ruas jalan Cadas Pangeran, saat ini aman terkendali.
"Situasi di lapangan, arus lalu lintas berjalan lancar seperti biasanya," kata Joko Dwi.
Joko Dwi juga memastikan akan berkoordinasi dengan tim cyber dan reskrim, untuk memburu pelaku penyebar video hoax yang telah membuat gaduh.
BERITA TERKAIT: