Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Polisi Duga Pria yang Tergeletak Bersimbah Darah di Gang Kecil Tambora Korban Pembunuhan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/bonfilio-mahendra-1'>BONFILIO MAHENDRA</a>
LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA
  • Rabu, 06 Juli 2022, 22:26 WIB
Polisi Duga Pria yang Tergeletak Bersimbah Darah di Gang Kecil Tambora Korban Pembunuhan
Kapolsek Tambora Kompol Rosana Albertina Labobar /RMOLJakarta
rmol news logo Polisi menduga pria berinisial SM yang ditemukan tewas bersimbah darah dibunuh oleh seseorang.

SM sendiri ditemukan dalam keadaan tergeletak dengan muka bersimbah darah di sebuah gang kawasan Krendang Timur, Tambora, Jakarta Barat, Selasa petang (5/7).

"Ada seseorang pria umur 50 tahun inisial SM bersimbah darah, TKPnya di dalam gang sempit. Jadi, sudah kami pastikan dan sementara sekarang lagi diautopsi dari kasus 338 (pembunuhan)," kata Kapolsek Tambora Kompol Rosana Albertina Labobar kepada wartawan, Rabu (6/7).

Dugaan SM menjadi korban pembunuhan diperkuat dengan adanya luka di bagian belakang telinga.

Bukan hanya itu, polisi juga menemukan senjata tajam berada di sekitar lokasi penemuan jenazah SM.

"Pas di telinga (luka), senjata tajam, jadi di TKP kami amankan satu pisau dan pembungkus pisau," kata Kapolsek yang akrab disapa Ocha.

Kini, pihaknya tengah memeriksa sejumlah saksi untuk dan juga mencari bukti lain salah satunya rekaman CCTV di lokasi kejadian.

"Kami belum tahu, masih dalam penyelidikan. Kami masih mengumpulkan saksi-saksi mulai dari keluarga, teman-teman karena yang bersangkutan (korban) pekerjaannya tukang parkir. Jadi, kami masih melakukan penyelidikan," kata Ocha.

Diberitakan sebelumnya, sesosok mayat pria ditemukan warga dengan kondisi tengkurap di sebuah gang kecil di Jalan Krendang, Tambora, Jakarta Barat, Selasa (5/7).

Viralnya foto tersebut dikonfirmasi oleh Kanit Reserse Kriminal Umum Polres Metro Jakarta Barat AKP Avrilendy Akmam. 

Avrilendy mengatakan, korban tewas dengan kondisi tubuh berlumuran darah. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA