Ketua MPR Pimpin Upacara Peringatan Hari Pahlawan Di Atas KRI Banda Aceh

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/idham-anhari-1'>IDHAM ANHARI</a>
LAPORAN: IDHAM ANHARI
  • Sabtu, 10 November 2018, 08:56 WIB
Ketua MPR Pimpin Upacara Peringatan Hari Pahlawan Di Atas KRI Banda Aceh
Zulkifli Hasan/RMOL
rmol news logo . Ketua MPR RI Zulkifli Hasan memimpin upacara peringatan Hari Pahlawan Nasional 2018 di atas Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) Banda Aceh, Sabtu (10/11).

Dek utama tempat mendaratnya helikopter, alias Helipad KRI Banda Aceh dengan nomor lambung 593 itu disulap sebagai lapangan upacara.

Tampak beberapa perwira TNI dan Polri hadir, dan para veteran serta keluarga para pahlawan.

Upacara sendiri dimulai tepat pukul 08.10 WIB setelah kapal meninggalkan Dermaga II JICT, Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara pukul 06.30 WIB.

Peringatan Hari Pahlawan di atas KRI Banda Aceh 593 di Teluk Jakarta diakhiri dengan penaburan bunga ke laut oleh para tamu undangan di sekitar lokasi jatuhnya pesawat Lion Air Air PK-LQP.

Tampak Zulkifli Hasan menuntun beberapa veteran saat melakukan prosesi penaburan bunga. [rus]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA