Presiden Chechnya Siap Mundur, Kremlin Persiapkan Pengganti

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Senin, 27 November 2017, 11:09 WIB
Presiden Chechnya Siap Mundur, Kremlin Persiapkan Pengganti
Ramzan Kadyrov/Net
rmol news logo Pemimpin Republik Chechnya Rusia Ramzan Kadyrov mengatakan bahwa ia bersiap untuk mengundurkan diri dari jabatannya dan menyerahkannya kepada Kremlin untuk memilih penggantinya.

Kadyrov telah dituduh oleh badan hak asasi manusia atas penangkapan sewenang-wenang dan penyiksaan lawan serta tidak ada toleransi terhadap minoritas seksual dan deklarasi politik yang sulit yang membuat malu Kremlin.

Kadyrov yang juga merupakan mantan pemberontak Islam yang telah memimpin Chechnya sejak 2007 disahkan oleh Presiden Rusia Vladimir Putin pada bulan Maret tahun lalu untuk melanjutkan pekerjaan. Namun demikian, ia tetap diperingatkan bahwa undang-undang Rusia harus diberlakukan secara ketat di wilayah mayoritas-Muslim tersebut.

Dalam sebuah wawancara, ia mengatakan siap untuk mengundurkan diri.

"Pernah ada kebutuhan orang-orang seperti saya untuk bertarung, untuk mengatur semuanya. Sekarang kita memiliki ketertiban dan kemakmuran dan waktunya telah tiba untuk perubahan di Republik Chechnya, " katanya seperti dimuat The Guardian.

Ditanya tentang calon penggantinya, Kadyrov menjawab bahwa hal tersebut adalah hak prerogatif dari kepemimpinan negara. [mel]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA