"Anda kenal dengan terdakwa?" tanya hakim.
"Tidak Pak!" jawab saksi dengan polosnya.
Mendengar jawaban tersebut, hakim kembali mengulangi pertanyaannya.
"Anda tidak kenal dengan orang ini?" tanya hakim.
"Kalau orang ini saya kenal, namanya Kadir," jawab saksi.
"Tadi Anda sampaikan tidak mengenal terdakwa?" sergah hakim.
"Iya Pak, saya taunya namanya Kadir bukan Terdakwa," jawab saksi.
"Jadi Anda kenal dengan saudara Kadir?" ulang hakim setengah berteriak.
"Tidak Pak!" ujar saksi.
"Lho, tadi katanya kenal?" hardik hakim.
"Sama Kadir kenal, sama saudaranya tidak Pak," jawab saksi kalem.
"Saya tegaskan, jadi anda kenal dengan Bapak Kadir...? tegas hakim.
"Apalagi dengan Bapaknya, sama saudaranya saja tidak kenal!" jawab saksi.