Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Prof. Tjipta Bantah Terlibat Dalam 'Petisi Tambang Freeport Untuk Rakyat'

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/zulhidayat-siregar-1'>ZULHIDAYAT SIREGAR</a>
LAPORAN: ZULHIDAYAT SIREGAR
  • Kamis, 17 Desember 2015, 17:51 WIB
Prof. Tjipta Bantah Terlibat Dalam 'Petisi Tambang Freeport Untuk Rakyat'
rmol news logo . Pakar komunikasi politik Prof. Tjipta Lesmana mengaku tidak tahu menahu soal 'Petisi Tambang Freeport Untuk Rakyat' yang diinisiasi Indonesian Resources Studies (IRESS) pimpinan Marwan Batubara.

Karena itu dia kaget begitu melihat namanya tertera dalam petisi yang juga memuat sejumlah nama pesohor tersebut. Karena itu dia meminta Marwan untuk menghapus namanya dari daftar petitor Petisi Tambang Freeport untuk Rakyat tersebut.

Demikian disampaikan Prof. Tjipta Lesmana lewat pesan singkat kepada Kantor Berita Politik RMOL beberapa saat lalu (Kamis, 17/12). Bunyi SMS yang sama sebelumnya juga sudah dia sampaikan ke Marwan Batubara.

Berikut isi SMS Prof. Tjipta Lesmana. (Klik: Petisi Tambang Freeport Untuk Rakyat)

Saya kaget setengah mati dan protes keras atas pencantuman saya dalam Petisi Freeport. Harap segera cabut nama saya Pak Marwan. Anda mencatut nama saya. Bagaimana saya bisa teken, kalau saya tidak terlibat sama sekali dalam proses penyusunan Petisi ini. Sekali lagi, cabut nama saya Mas! Jangan sampai ada tindakan hukum dari saya atas perbuatan Bung Marwan Batubara yang sangat tidak bertanggung jawab ini. Saya memang dukung perjuangan tentang Freeport, tapi dukungan tersebut sama sekali tidak terkait dengan Petisi. Saya curiga berat Petisi yang anda luncurkan bermotifkan politik tertentu. SMS ini sekaligus saya sebar luaskan ke berbagai media di Ibukota. Prof. Tjipta Lesmana. [zul]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA