KPK: Ada Calon Kepala Daerah Manipulasi Laporan Harta Kekayaan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/febiyana-1'>FEBIYANA</a>
LAPORAN: FEBIYANA
  • Selasa, 08 Desember 2015, 16:12 WIB
KPK: Ada Calon Kepala Daerah Manipulasi Laporan Harta Kekayaan
rmol news logo Ada sejumlah calon kepala daerah yang mencoba menyembunyikan asetnya. Sehingga jumlah harta kekayaan yang dimiliki tidak sesuai dengan apa yang pernah dilaporkan sebelumnya.

"Kami infokan ke KPU untuk ke KPUD, ada beberapa calon hartanya tidak sama dengan yang dilaporkan. Coba menyembunyikan aset," ungkap Plt Wakil Ketua KPK, Johan Budi SP, di kantornya, Jalan HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Selasa (8/12).

Namun, ia menambahkan semua keputusan ada di tangan KPU apakah tetap akan melanjutkan calon tersebut maju dalam pemilihan atau tidak.

"Tapi yang punya keputusan adalah KPU, terserah KPU," kata Johan.

Sebelumnya, KPK bekerja sama dengan KPU Bawaslu dalam mengamankan proses berjalannya Pilkada 2015. Hal itu berkaitan dengan penggunaan dana negara, apakah calon kepala daerah yang mencalonkan diri menggunakan dana APBD atau APBN.

"KPK ikut mengawasi dengan Bawaslu," katanya. [zul]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA