Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Menperin Soroti Buruknya Infrastruktur di Kawasan Lampung

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/zulhidayat-siregar-1'>ZULHIDAYAT SIREGAR</a>
LAPORAN: ZULHIDAYAT SIREGAR
  • Sabtu, 27 Juni 2015, 22:01 WIB
Menperin Soroti Buruknya Infrastruktur di Kawasan Lampung
ilustrasi/net
rmol news logo Menteri Perindustrian Saleh Husin menyoroti buruknya infrastruktur di daerah Lampung, khususnya jalan menuju kasawan industri. Dia melihat sendiri saat melakukan kunjungan kerja ke sejumlah industri di provinsi tersebut.

"23 Km (ditempuh) 2 jam. Itu terlalu lama," jelas Saleh Husin saat berbincang dengan wartawan usai buka puasa bersama di kawasan industri PT Sungai Budi Grup, Jalan Yos Sudarso, Bandar Lampung (Sabtu, 27/6).

Sebelum ke pabrik PT Sungai Budi Grup, Menteri Saleh mengunjungi PT Sugar Labinta di Kelurahan Malangsari, Kecamatan Tanjungsari, Lampung Selatan yang dilanjutkan ke PT Great Giant Pineapple (industri pengalengan nanas), Jalan Raya Lintas Timur Arah Menggala, Km. 77 Terbanggi Besar, Lampung Tengah. Dia juga sempat memantau lahan tebu milik PT Adi Karya Gemilang (Sungai Budi Group).

Menperin berharap, instansi terkait memperhatikan dan memperbaiki jalan yang rusak parah tersebut. Agar industri kian tumbuh. "Kami akan bicarakan ini dengan kementerian terkait," tandasnya.

Di tempat yang sama, Asisten II Pemprov Lampung, Adeham, mengakui apa yang dikeluhkan Menteri Saleh tersebut. Namun dia menjelaskan, tanggung jawab perbaikan jalan tersebut, seperti jalan menuju PT Sugar Labinta, sudah diambil alih pemerintah pusat.

"Sudah diambil nasional. Karena kita tidak mampu menyelesaikan secara keseluruhan. Dana kita terbatas. Tahun ini akan mulai dibangun," tandasnya.

Meski begitu, Adeham menambahkan, pihaknya menaruh perhatian terhadap perbaikan infrastruktur. Dari Rp 4,7 triliun APBD Lampung, Rp 800 juta - Rp 1 triliun dianggarkan untuk proyek insfrastruktur. [zul]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA