Kabareskrim: Badrodin Haiti Sudah Kantongi Nama Wakapolri

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widian-vebriyanto-1'>WIDIAN VEBRIYANTO</a>
LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO
  • Selasa, 21 April 2015, 23:31 WIB
rmol news logo Sudah ada satu nama yang telah disetujui oleh Dewan Kebijakan dan Kepangkatan Tinggi (Wanjakti) Polri untuk mendampingi Kapolri Jenderal Badrodin Haiti sebagai cakapolri.

Begitu kata Kabareskrim Mabes Polri Komjen Pol Budi Waseso saat ditemui usai pertemuan dengan Panja Perppu KPK di Komisi III DPR, Senayan, Jakarta (Selasa, 21/4).

"Sudah ada satu nama. Jadi mencalonkan dan disepakati oleh Wanjakti dan hanya satu calon lalu disetujui," ujar pria yang akrab disapa Buwas itu.

Namun sayang, ia enggan menyebutkan nama calon yang sudah disepakati Wanjakti tersebut. Buwas hanya menegaskan bahwa nama tersebut sudah disetujui dan akan diumumkan dalam waktu dekat oleh Badrodin Haiti

"Itu sudah ada namanya, tinggal diumumkan oleh Pak Kapolri. Itu sudah melalui mekanisme Wanjakti. Tidak ada inisial, intinya sudah ada 1 nama," tandasnya.[dem]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA