Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Dokter Udin Mau Liburan

Rabu, 08 April 2015, 18:21 WIB
Dokter Udin Mau Liburan
DOKTER Udin praktek dipinggir desa, ingin libur dua hari. Tapi tidak ingin tempat prakteknya tutup. Dokter itu pun kemudian memerintahkan asistennya yang bernama Bejo.

"Bejo, saya ingin libur dua hari tapi kalau bisa klinik tetap buka, kamu jaga klinik ya. Sekalian beri obat kalau ada pasien yang datang berobat," kata dokter Udin.

"Iya, pak dokter," jawab Bejo singkat.

Dua hari kemudian, dokter Udin kembali ke klinik. "Selama saya tinggal, gimana kabar klinik Jo?" tanya dokter Udin.

Bejo pun menceritakan bahwa dua hari ini kliniknya sepi, hanya ada tiga pasien datang. "Pasien pertama, mengeluh pusing. Saya beri saja obat anti pusing, dok," kata Bejo.

"Sip. Sudah benar Jo," kata dokter Udin. "Pasien nomer dua gimana?" dokter Udin bertanya lagi.
   
"Pasien nomor dua mengeluh sakit perut. erus saya beri obat maag pak dokter," jawab Bejo singkat.

"Top markotop. Pinter kamu Jo. Lha pasien nomor tiga?" dokter Udin bertanya lagi.

"Pak dokter, kemarin waktu saya lagi jaga klinik sendirian tiba-tiba ada cewek cantik masuk ke klinik. Tanpa bilang apa-apa, dia langsung buka semua pakaiannya sampai telanjang bulat sehingga kulitnya yang putih bersih dan body-nya yang bagus terbuka tanpa sehelai benang pun. Terus dia tidur telentang diatas tempat tidur yang biasa dokter gunakan untuk periksa pasien," kata Bejo.

"Sambil berteriak-teriak 'Tolong, tolongin saya. Sudah lima tahun saya nggak pernah lihat laki-laki'," sambung Bejo menirukan suara pasien itu.

"Hah!!" dokter Udin kaget. "Terus apa yang kamu lakukan Jo? Kamu apain cewek itu?"

Bejo menjawab kalem. "Saya kan bukan lelaki bodoh, Dok. Ya, langsung saja cewek itu saya tetesin obat mata." [***]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA